Musyawarah Desa Dalam Rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026 Desa Sukajadi
18 September 2025 |
Administrator
| Kegiatan Kecamatan
Kasi Pemerintahan Kecamatan Soreang menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026 yang diselenggarakan di Desa Sukajadi, Rabu (17/09/2025).
Musdes ini sebagai forum tertinggi di tingkat desa, yang mempertemukan pemerintah desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh masyarakat, serta perwakilan warga.
Dengan terselenggaranya Musdes ini, diharapkan Desa Sukajadi mampu merumuskan program pembangunan yang tepat sasaran, berdaya guna, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa di tahun 2026.