Penyaluran KUBE Kambing untuk Desa Sadu dan Desa Panyirapan
10 Juli 2025 |
Administrator
| Bantuan-Bantuan

Senin, 23 Juni 2025
Sampurasun Wargi Soreang!
Alhamdulillah telah dilaksanakan penyaluran bantuan Kelompok Usaha Bersama (KUBE) kambing secara simbolis oleh Camat Soreang, bertempat di halaman Kantor Kecamatan Soreang.
Bantuan ini diberikan kepada 2 kelompok penerima manfaat, yaitu dari Desa Sadu dan Desa Panyirapan, yang bersumber dari program Dinas Sosial Kabupaten Bandung.
Semoga bantuan ini dapat mendorong kemandirian ekonomi masyarakat dan memperkuat ketahanan kelompok usaha berbasis peternakan.